Partisipasi Mahasiswa KKN UNSOED dalam Kegiatan MPLS SDN 1 Pagentan
Pagentan, 18 Juli 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) Purwokerto turut berperan aktif dalam memeriahkan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SDN 1 Pagentan. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Kamis, 18 Juli 2024 tersebut berhasil menciptakan suasana yang ceria dan edukatif bagi para peserta didik baru SDN 1 Pagentan.
Sebanyak 4 mahasiswa KKN UNSOED yang tersebar dalam berbagai bidang studi ikut serta dalam mengisi kegiatan MPLS tersebut. Mereka membantu mengkoordinir berbagai permainan dan aktivitas seru yang bertujuan untuk memperkenalkan sekolah dan lingkungan belajar kepada siswa baru.
Mahasiswa KKN UNSOED juga mengaku senang dapat berbagi pengetahuan dan pengalaman mereka kepada siswa SDN 1 Pagentan. "Ini adalah pengalaman yang sangat berharga bagi kami untuk bisa memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat. Kami berharap kegiatan ini bisa meningkatkan semangat belajar anak-anak dan membawa manfaat positif bagi mereka," ujar Aisah, salah seorang mahasiswa KKN UNSOED yang berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Kegiatan MPLS SDN 1 Pagentan dimulai dengan perkenalan siswa baru dengan guru agar saling mengenal satu sama lain. Dilanjutkan oleh Mahasiswa KKN UNSOED dengan ice breaking menari bersama dan diakhiri dengan praktik memegang pensil, menggambar dan mewarnai.
Diharapkan partisipasi seperti ini akan terus menjadi motivasi bagi mahasiswa untuk terlibat lebih aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan di masa depan.